Dengan Tajuk Membangun Sinergi Yang Kreatif, Inovatif, Dan Partisipatif Untuk Lingkungan RW 04 Kelurahan Sawah Yang Lebih Maju, Kuat Dan Mandiri. Karangtaruna Tunas Harapan Gelar Acara Doa Dan Dzikir Bersama
Radarposbanten-group
TANGSEL|RBN-Bertempat di lapangan bulutangkis depan musholla nurul- quba di RT 03/ 04 kelurahan sawah kec.ciputat. berlangsung acara Dzikir dan doa bersama dalam rangka pelantikan pengurus karang taruna tunas harapan RW 04 dengan tajuk membangun sinergi yang kreatif inovatif dan partisipatif untuk lingkungan RW 04 yang lebih maju kuat dan mandiri. Acara berlangsung lancar dan khidmat pada 27/01/2024 yang di mulai pukul 20.00 malam.
Hadir dalam momen dzikir dan doa bersama pada malam itu yaitu Lurah Sawah Mega Romala S.Kom.MM, Ketua RW 04 Sugiyono, Pembina Karang taruna 04 Ustadz Nurhadi S.pd, Ketua DKM Mushola Nurul- quba tugiyono, Para Ketua RT 02, 03,04,05 dan 06 Babinsa Serda Endang Para Alim ulama dan para undangan yang memenuhi areal lapangan bulutangkis.
lurah sawah Mega romala dalam sambutan singkatnya mengatakan," pada kesempatan ini saya hanya mengingatkan bahwasanya tahun ini tahun politik dan saya menghimbau kepada bapak- bapak/ ibu-ibu untuk selalu menjaga kondusifitas, menjaga keamanan dan ketertiban karena kepada siapa lagi kalau bukan kita bersama, walau ada babinsa, binamas mungkin tidak akan cukup mampu menjaga kondusifitas kita semua kalau tidak di bantu sama- sama warga untuk saling menjaga keamanan, ketertiban. Untuk masyarakat yang ada disini sama- sama bertanggung jawab di wilayah masing- masing khususnya jelang Pemilu 2024, kata mega.
Sementara itu Ketua Karang taruna yang baru Faisal kepada media Radarberitanasional di sela- sela berlangsungnya acara mengatakan," acara doa dan dzikir ini terkait pelantikan saya sebagai Ketua Karang taruna RW 04 yang mana di kegiatan ini kita ingin semua elemen masuk baik dari kaum bapak, ibu, anak- anak menjadi satu dalam malam ini hingga esok hari. Untuk kegiatan malam ini berhubungan dengan bapak dan ibu- ibu karena sudah lama sekali di RW 04 ini tidak ada kegiatan yang melibatkan mereka.dan untuk di hari berikutnya paginya ada kegiatan acara senam, yang diikuti semua ibu- ibu dilanjut siangnya ada acara pemeriksaan kesehatan dan mata," kata Faisal.
Lebih lanjut kata faisal di hari minggu siang, 28/01/2024 acara puncak yakni pelantikan Ketua karang taruna tunas harapan RW 04 kelurahan sawah, tadinya arahan dari pihak kelurahan akan di lantik secara serentak berhubung ada beberapa yang belum ada. untuk anggota karang taruna tunas harapan berjumlah kurang lebih 50 orang di RW 04.
Harapannya atas kegiatan ini kita ingin merangkul semua baik senior dan junior bareng- bareng disini agar lebih kompak dan solid lagi kedepannya,"tutur Faisal.
Hal senada dikatakan wakil ketua karang taruna RW 04 Syaiful," acara ini kebetulan acara perdana yang kita lakukan karena terbentuknya karang taruna di tahun 2024 dengan tujuan nya adalah pembinaan dalam artian memfasilitasi temen- temen pemuda agar lebih kreatif dan inovatif dengan dukungan dari lingkungan dari warga dengan harapan agar bisa terbentuk iman perilaku dari pemuda agar kedepannya lebih baik lagi dan bisa berfikir bahwa di karang taruna ini bukan hanya sekedar kegiatan sosial saja melainkan ke agamaan," pungkas Syaiful yang akrab di sapa Aden.
Dalam Acara dzikir dan doa juga ada momen pemberian penghargaan bagi ketua- ketua RW yang pernah menjabat sebelumnya yaitu sanusi, musa, dan madrih.**( Okta)
Editor:Taer